IKLAN

Kamis, 25 Desember 2014

Knalpot Racing

SUMBER

Knalpot adalah saluran buang gas sisa pembakaran mesin, selain mengantarkan gas sisa pembakaran keujung belakang sepedamotor ternyata knalpot juga mempengaruhi tenaga mesin.
Mesin oleh pabrikan sepedamotor dirancang satu paket, mulai dari: Diameter dan Langkah Piston – Saluran masuk udara – Filter udara – Throttle body/Karburator – Katup masuk – Profil Camshaft – Katup buang – Knalpot (Pipa buang & Peredam Suara).
Pabrikan Sepedamotor merancang satu paket ini berlandaskan: Target pengunaan Sepedamotor, prioritas utama adalah sepedamotor sebagai alat transportasi, bertenaga, irit bahan bakar, harga bersaing.
Selain itu sepedamotor yang dibuat juga harus sesuai aturan pemerintah setempat dimana sepedamotor dipasarkan, baik secara aturan non teknis: bea masuk, pajak, garansi purna jual, dll. Secara teknis sepedamotor harus memenuhi aturan keselamatan: ada lampu-lampu; utama, rem, isyarat belok, semua diatur baik kekuatan cahaya/watt dan posisi peletakannya, makanya walaupun model sepedamotor sport fairing lampu isyarat belok/sein tetap harus menonjol keluar.
Kontrol emisi gas buang EURO, sekarang Pemerintah Indonesia melalui Dinas Perhubungan sudah menerapkan standar EURO3 , yang sekarang makin tinggi standarnya dibanding EURO2, pabrikan harus menguragi jumlah racun yang dikeluarkan dari knalpot, produksi sepedamotor dengan mesin 2 langkah makin berkurang, dan mesin 4 langkah juga beralih dari sistem asupan bahan bakar karburator ke sistem Injeksi.
Sekarang bagaimana keinginan konsumen ? Sepedamotor keren: tanpa spakbor belakang, lampu sein rata fairing (tidak ketahuan mau belok kemana), bertenaga besar, suara knalpot besar.
 
Ganti Knalpot RACING

Ganti knalpot baik Slip-On yaitu ganti bagian ujung peredam suara saja maupun Full System yaitu dari pangkal yang terpasang dikepala silinder sampai ujung peredam suara, adalah bertujuan meningkatkan penampilan karena bahan knalpot racing lebih bagus dari knalpot standar, stainless steel, titanium, karbon, dll.

bengkelsepedamotor.com

Penampilan meningkat, suara lebih besar sedikit (pemakaian masih dijalan raya umum), power to weight ratio lebih baik walau tenaga mesin tetap, karena berat knalpot pengganti lebih ringan dari knalpot standar.
Tenaga mesin meningkat? belum tentu. Test dyno? belum perlu, buka saja busi lihat warnanya bandingkan saat masih knalpot STD dengan knalpot Racing, baik karburator maupun injeksi sama koq, warna busi coklat muda/bersih itu tandanya mesin bertenaga, pembakaran baik.

Oh iya knalpot racing juga membatalkan garansi sepedamotor dari pabrikan, karena garansi adalah sesuai dengan rancangan SATU PAKET penggunaan sepedamotor tersebut diatas.




bengkelsepedamotor muffler
ProSpeed Shark Muffler

Penggantian knalpot racing untuk menghasilkan tenaga mesin yang lebih baik harus digabung dengan penyetelan sistem bahan-bakar, mengganti ukuran jet (spuyer) atau setting sistem injeksi, baik piggyback maupun stand-alone ECM.

Perhatikan ini (lebih coklat lagi sedikit, cakep):
bengkelsepedamotor busi bagus
*Knalpot Racing yang dimaksud dalam tulisan ini adalah semua knalpot non standar Pabrikan Sepedamotor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar